Selasa, 29 Mei 2012

AREA TEKNOLOGI


TUGAS INDIVIDU
UJIAN SEMESTER
MATA KULIAH :
LANDASAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN
DOSEN PENGAMPU :
Dr. ELISNA, M.Pd



 








OLEH ;
SUDIRMO
KELAS B





PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENDIDIKAN
PROGRAM PASCA SARJANA
UNIVERSITAS NEGERI PADANG
2012
CHAPTER 24

1.         Tiga area tekhnologi apakah yang dimaksud oleh pengarang sebagai sesuatu yang memiliki pengaruh yang bermakna dalam bidang disain intruksional.
JAWABAN :
Ada tiga pengaruh tekhnologi yang diyakini oleh pengarang sebagai  sesuatu yang memiliki pengaruh yang bermakna dalam bidang desain intruksional. Ketiga pengaruh tersebut adalah sebagai berikut :
1.      Perkembangan suasana pembelajaran terdistribusi yang berorientasikan pada objek.
2.      Penggunaan aplikasi-aplikasi pintar.
3.      Efek yang berkembang dalam ilmu kognitif dan ilmu syaraf.

2.         Apakah keuntungan yang didapatkan dari perkembangan situasi pembelajaran terdistribusi dengan menggunakan pendekatan teori perencanaan terbuka seperti yang dijelaskan pada pembelajaran terdistribusi tingkat mahir (Advance Distribusi Learning, ADL) ?
JAWABAN :
Program Pembelajaran Terdistribusi Tingkat Mahir (Advanced Distributed Learning, ADL) saat ini merupakan sumber daya pendanaan yang digunakan untuk mengembangkan selubung pelatihan elektronik dan kapabilitas IMS yang terasosiasi. Pada saat ini, Program ADL berada pada fase pengembangan purwarupa (prototype). Keuntungan yang didapatkan dari perkembangan situasi pembelajaran terdistribusi dengan menggunakan pendekatan teori perencanaan terbuka seperti yang dijelaskan pada pembelajaran terdistribusi tingkat mahir (Advance Distribusi Learning, ADL) adalah :
1.      Mengembangkan tag/penanda data elektronik yang akan memfasilitasi pengembangan arsitektur pelatihan terdistribusi dan berorientasi objek  yang pada akhirnya mendukung bidang militer, industri dan akademisi (Graves, 1994).
2.      Akan mewujudkan arsitektur terbuka dimana dalam sebuah solusi individual dapat diimplementasikan akan tetapi menyebabkan sumber daya dan informasi berpindah tangan diantara pemilik pengembangan instruksional dan platform penyampaian.

3.         Menurut Pengarang, element penting apakah yang dibutuhkan untuk membuat suatu program system manajemen dari system pembelajaran terdistribusi agar berfungsi ? mengapa menurut anda elemen ini sangat penting ?
JAWABAN
Menurut pengarang element penting yang dibutuhkan untuk membuat suatu program system manajemen dari system pembelajaran terdistribusi agar berfungsi adala tag meta - data hal ini karena tag meta-data akan memungkinkan berkembangnya bidang disain dan teknologi instruksional berdasarkan teori, divalidasikan secara empiris dalam prinsip-prinsip disain software pendidikan dengan tingkat kejelasan yang belum terbayangkan. Sebagai contoh, dengan mengumpulkan data dari berbagai platform instruksional dan area konten informasi akan memungkinkan untuk menentukan fitur instruksional (tipe media, tingkat interaksi) berinteraksi dengan gaya belajar yang spesifik ataupun pilihan-pilihan untuk menghasilkan manfaat diatas rata-rata dalam pembelajaran dan transfer pengetahuan. Kunci untuk membuat ini menjadi nyata adalah dengan mewujudkan panduan pelaporan penelitian untuk memastikan hasil studi seseorang dapat terintegrasi dengan pengetahuan yang lebih besar dan itu mendukung analisa dengan menggunakan cara meta-analitik ataupun tinjauan ulang prosedur kuantitatif dan kualitatif yang berguna lainnya (Hays, Jacobs, Prince, & Salas, 1992; Johnston, 1995).

4.         Sistem Intruksional jenis apakah yang merupakan karakteristik dari suasana pembelajaran penarikan informasi (information pull / I-PULL) dan pendorongan / pemberian informasi (Information Push / I-PUSH) seperti yang telah dijelaskan oleh pengarang ?
JAWABAN :
Sistem-sistem instruksional masa depan akan mengkombinasikan konten informasi dengan pengajaran otomatis dan prinsip-prinsip belajar (pedagogi) untuk menciptakan kombinasi lingkungan belajar ‘tekan-tarik’ (push-pull learning environments). Lingkungan belajar penekanan informasi (Information Push, I-PUSH) akan berdasarkan pada penggunaan yang lebih luas dari aplikasi sistem pegajaran kecerdasan (Intellligent Tutoring System, ITS). Lingkungan belajar penarikan informasi (Informasion Pull, I-PULL) akan berdasarkan kepada antar muka kecerdasan yang akan membuat siswa untuk membentuk pengalaman – pengalaman belajar mereka sendiri menggunakan peralatan terintegrasi. Peralatan ini termasuk kemampuan untuk melakukan pencarian informasi dan tindakan analisa secara bersamaan dan dengan cepat mengembangkan lingkungan yang disimulasikan untuk menguji ide-ide maupun membantu transfer pengetahuan kepada kondisi dunia nyata.

5.         Mengapa menurut pengarang adalah penting untuk mendiskusikan implikasi etika ketika memikirkan kegunaan stimulasi otak untuk meningkatkan proses belajar ?
JAWABAN
Karena perkembangan dalam bidang yang berhubungan dengan ilmu kognitif dan ilmu syaraf  beradasarkan pada bagian dari kemampuan para peneliti untuk memonitor aktifitas kimia-elektris (electrochemical) pada otak dan untuk mencocokkan struktur otak dan syaraf yang berhubungan dalam menerima aksi secar akurat, seperti kebiasaan psikomotor, mengingat kembali informasi dan pengambilan keptusan (Davidson & Irwin, 1999; Tononi, Edelman, & Sporns, 1998). Perkembangan teknologi dalam bidang ini terus meningkatkan tingkat ketepatan dalam memonitor aktifitas syaraf. Pengarang juga menyebutkan Inovasi yang terdapat dalam bidang ini adalah termasuk kemampuan mempengaruhi aktifits otak yang mempengaruhi pembelajaran dan inovasi-inovasi ini juga akan dimasukkan kedalam sistem instruksional tingkat mahir.
Kemudian apa yang sebutkan oleh pengarang sebagai brain mapping (pemetaan otak) akan membuka pandangan baru dalam disain instruksional dan penelitian teknologi yang akan memilliki aplikasi langsung untuk sistem disain instruksional. Sebagai contoh, akan memungkinkan untuk memonitor tingkatan kemahiran pengetahuan dan daya ingat dengan cara memonitor sebagian aktifitas otak dan juga jaringan syaraf tertentu yang sedang diaktifkan.


CHAPTER 25

1.         Menurut Pengarang, mengapa analisa PEST berguna dalam mempelajari arah desain intruksi di masa depan ?
JAWABAN
Karena Tren-tren terkini yang sedang muncul ke permukaan, termasuk yang sudah ada, dapat menjadi panduan yang berguna untuk memperkirakan kemungkinan yang akan terjadi di masa depan pada bidang apapun, termasuk bidang Desain Instruksi (DI).  Sebagaimana yang telah dijelaskan oleh pengarang bahwa salah satu cara untuk memperkirakan masa depan adalah dengan menggunakan analisa PEST (politik, ekonomi, sosial dan teknologi).  Pengarang mengartikan bahwa Analisa PEST adalah salah satu bentuk analisa sistem yang menyediakan struktur untuk mempelajari elemen dari sebuah sistem yang lebih besar.  Pada kasus terbaru, DI adalah sebuah subsistem yang merupakan bagian dari sistem yang lebih besar yang meliputi tren politik, ekonomi, sosial dan teknlologi yang akan mempengaruhi masa depannya sendiri.

2.         Diantara tren politik, social dan tekhnologi yang telah dijabarkan dibagian pertama pada bab ini, kenali 3 faktor yang berpotensi untuk menjadi pengaruh terbesar dalam bidang desain intruksi. Jelaskan mengapa anda berpendapat demikian ?
JAWABAN
Tiga faktor yang berpotensi untuk menjadi pengaruh terbesar dalam bidang desain intruksi adalah, Tren politik, social dan ekonomi., hal ini dikarenakan :
1.      Tren politik dituntut dalam peningkatan permintaan masyarakat akan pertanggung-jawaban organisasi pendidikan dan bisnis; tren politik juga dituntut dalam hal kerjasama internasional tingkat tinggi antar Negara seperti Uni Eropa, G8, ISO 9000 dan aksi gabungan melawan pemerintahan yang brutal dan represif.
2.    Tren Sosial, berfungsi untuk menyeimbangkan kekuatan yang ada pada ragam budaya seperti penerimaan sosial, pengakuan kebudayaan dan kontrol untuk menentukan nasib mereka sendiri adalah sebuah tantangan sosial  kemampuan menjaga keragaman budaya dunia, seperti yang kita ketaahui, adalah hal lain yang penting pada agenda sosial di seluruh dunia.  Pada tren ini jika gagal mengakomodasi tumbuhnya keragaman, maka akan menimbulkan  ketidakstabilan sosial sehingga akan melemahkan kondisi manusia itu sendiri.
3.    Tren Tekhnologi, sebagai contoh teknologi digital merupakan tekhnologi  yang tepat bahwa PEST sebenarnya tidak ditempatkan secara tepat diantara keempat kategori tersebut.  Sebagaimana yang dicontohkan tentang arti hak cipta dan hak property intelek, bagaimana menyikapi kekerasan dan penyakit yang ada di internet dan apa artinya “melek” teknologi adalah pertanyaan-pertanyaan yang dilemparkan oleh kemajuan teknologi.  Meningkatnya saluran komunikasi, dan juga peningkatan bandwidth bagi saluran-saluran tersebut dan teknologi nirkabel adalah contoh dari tren teknologi.  Software pintar akan menjadi biasa.  Perkembangan teknologi penting juga terdapat di sector biologi dan kesehatan.  Computer chip berbasis organism, koneksi yang langsung berhubungan dengan sistem saraf manusia dan riset fundamental tentang kerja otak, genetic dan modifikasi kimia untuk mengatur perilaku adalah diantara kemungkinan-kemungkinan tren menakutkan yang akan terjadi, akan tetapi itu semua akan mempengaruhi cara manusia belajar

3.         Pelajari setiap kategori implikasi yang dijelaskan pengarang (contoh, peningkatan kecakapan, ID Tools). Kenali ke 3 implikasi yang berpotensi untuk menjadi pengaruh terbesar pada karir professional anda. Jelaskan mengapa anda berpendapat demikian.
JAWABAN
Tiga Implikasi tersebut diatas berpotensi untuk menjadi pengaruh terbesar pada karir professional, hal ini dikarenakan kita bisa memberikan contoh kepada yang lain tentang bagaimana mendesain sebuah model pembelajaran, kemudian kita juga bisa mempunyai kecakapan (keahlian) karena masyarakat juga menginginkan kemampuan seseorang terukur dari kemampuannya. Dalam hal ini kita mempunyai kecakapan bagaimana mendesain sebuah model pembelajaran ataupun desain intruksional. dan yang terkhir adalah kita mampu mendesain intruksional bukanya sebagai pemakai desain intruksional.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar